Purworejo — 30 Desember 2024. Universitas Muhammadiyah Purworejo menggelar Expo Teknologi Pembelajaran dengan tema “Teknologi Baru, Pembelajaran Seru” di Auditorium Kasman Singodimejo. Acara ini menjadi wadah bagi mahasiswa untuk menampilkan berbagai inovasi digital yang mendukung pembelajaran abad ke-21.
Kegiatan dibuka dengan registrasi peserta dan dilanjutkan prosesi seremonial, mulai dari menyanyikan lagu Indonesia Raya dan Sang Surya, pembacaan ayat suci Al-Qur’an, hingga sambutan dari Ketua Panitia, perwakilan dosen Teknologi Pembelajaran, Kaprodi PPG UMP, serta Rektor Universitas Muhammadiyah Purworejo. Pembukaan kemudian ditutup dengan doa bersama sebelum memasuki agenda inti.
© 2023 Universitas Muhammadiyah Purworejo